Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Menuju Savana Biru.....MERBABU.......

Denz_zanneti
Denz_zanneti, pada 28 Feb. 2015, 13.19
di Cari teman jalan

Start: 29 April 2015, 17.00

Gunung Merbabu terletak dijawa tengah dengan ketinggian 3142Mdpl. Merbabu berasal dari kata "meru" yang berarti gunung dan "babu" yang berarti wanita. Gunung ini dikenal sebagai gunung tidur meskipun sebenarny a memiliki 5 buah kawah dan terkenal dengan istilah “ Merbabu ( selalu tertidur mendampingi merapi yang mengamuk ) “
Jika dunia memiliki 7 Puncak tertinggi dan juga Indonesia memiliki 7 puncak tertinggi dari 7 pulau besar tetapi merbabu satu gunung yang memliliki 7 puncak dan terkenal dengan keindahan hamparan savananya.
Berdasar pada fakta diatas Merbabu merupakan salah satu mahakarya Sang Pencipta di bumi Indonesia. Jelajahi merbabu dan temukan fakta menarik lain bersama kami.
Kamis, 30 April 2015
22:30 – 05:50 : St Pasar senen Jakarta – St Kutoarjo ( Kereta Progo )
21:05 – 04:45 : St kiaracondong Bandung – St Kutoarjo ( Kereta Kutojaya Selatan )
( Bagi teman-teman yang ingin menggunakan kereta atau transportasi lain silahkan, asal max jam 06:00 sudah tiba di kutoarjo )
Jumat, 1 Mei 2015
05:00 – 06:00 : Istirahat, menunggu peserta kumpul, Shalat shubuh.
06:00 – 07:30 : Kutoarjo – Magelang
07:30 – 08:30 : Magelang – Basecamp Wekas
08:30 – 10:00 : Istirahat, Packing dan persiapan pendakian
10:00 – 15:00 : Pendakian basecamp wekas – Pos 2 ( camping ground )
15:00 – 16:00 : Perkiraan sampai di lokasi camp, istirahat dan mendirikan tenda
16:00 – 20:00 : Masak, Makan, seru2an sambil menikmati pemandangan sindoro sumbing.
20:00 – 01:20 : Tidur, WAJIB
Sabtu, 2 Mei 2015
01:30 – 02:30 : Bangun, Makan, Persiapan summit
02:30 – 05:30 : Pos 2 – Puncak Triangulasi dan Puncak Kentengsongo
05:00 – 07:30 : Menikmati puncak MERBABU dengan hamparan savanna indahnya dan pendamping abadinya MERAPI
07:30 – 10:00 : Puncak – Pos 2
10:00 – 11:30 : Istirahat, Makan, Packing
11:30 – 14:30 : Pos 2 – Basecamp wekas
14:30 – 15:30 : Istirahat, Shalat
15:30 – 17:30 : Wekas – Lempuyangan ( Perjalanan menuju jogja / lempuyangan sekitar 2 – 3 jam tergantung kondisi jalanan )
17:30 – 18:00 : Sampai di Jogjakarta / lempuyangan ( Dari sini peserta berpisah menuju kota masing – masing atau mau menginap 1 malam dulu di Jogjakarta )
Itenary di atas dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan kondisi saat pendakian dan kondisi di lapangan.

UNTUK KETERANGAN LENGKAP SILAHKAN BUKA:
http://jelajah-terus.blogspot.com/2015/02/menuju-savana-birumerbabu.html
Bila ada pertanyaan silakan menghubungi kami melalui telpon/sms di :
* Phone : 0857 1566 1399, 0812 1328 4564
* Email : jelajah [dot] terus [at] yahoo [dot] com / Denzzanneti [at] gmail [dot] com


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

© backpackerindonesia.com